Ikan Gurami harganya cukup mahal per kilonya. Yang anda perlu ketahui mengenai ikan ini adalah bentuknya yang lebar dan pipih, sirip perut pada jari pertama pendek berupa duri dan jari kedua lentur panjang berupa cambuk. Panjang tubuh 2x tinggi tubuh dan menurut orang ikan ini bisa mencapai panjang total dari ujung kepala sampai ekor 1m. Dulu biasanya dipelihara sebagai ikan hias di akuarium.
Cara Budidaya Pembesaran Ikan Gurami
Secara garis besar, Ternak Ikan Gurami dibagi dalam 3 bagian utama. Adapun ketiga bagian tersebut adalah Pembibitan, yaitu menyiapkan induk gurami (jantan dan betina) untuk dipijahkan. Pendederan, yaitu menetaskan telur menjadi larva hingga beratnya kira-kira 125 gram per ekor. Pembesaran, yakni proses membesarkan dari ukuran pendederan hingga 1/2 - 1 kg per ekor.
Kenapa Pembudidaya langsung pada proses pembesaran?? Karena peluang usahanya pada proses tersebut. Yang dibutuhkan pastinya kolam guna membesarkan. Biasanya orang memakai kolam terpal/plastik, tapi selain itu juga bisa mengunakan kolam tanah maupun yang terbuat dari semen. Jadi terserah selera anda saja. Yang perlu diperhatikan adalah ukuran kolamnya. Dianjurkan berukuran 6x10m dengan kedalaman 1,2-1,5m karena ketinggian air yang dibutuhkan antara 80-100cm.
Dengan kolam di atas bisa ditebarkan bibit minimal 3000 ekor dan maksimal 10000 ekor, Bibitnya sendiri berukuran 5 cm per ekor atau kurang lebih sudah berumur 2 bulan. Biasanya Pembudidayaan Ikan Gurami selama minim 6 bulan, itu kira-kira ikan berbobot 125gram per ekor dan biasanya sudah layak untuk dikonsumsi. Bahkan ada yang sampai 500gram per ekor kurang lebih berumur 10-12 bulan. Untuk pakan diberikan pakan hijauan berupa cacahan daun kangkung, daun bira/sente, talas/keladi dsb.
Kurang lebihnya penjelasan Cara Pembesaran Ikan Gurami seperti yang sudah terangkum dalam artikel dari Informasi Segala Budidaya di atas. Semoga berguna dan pastinya bermanfaat untuk anda semua. Tidak lupa juga saya ucapkan semoga berhasil dan sukses jika anda mencobanya di rumah. Saya akhiri sekian dan terima kasih.
No comments:
Post a Comment