Wednesday, September 24, 2014

Pakan Alternatif Bebek Penganti Konsentrat


Cara membuat pakan alternatif bebek adalah dengan mencampur bahan baku yang tersedia. Hal ini digunakan untuk menekan biaya pakan ternak bebek. Berikut ini adalah bahan baku yang dijadikan sebagai pakan ternak alternatif pengganti konsentrat:
1. Jagung
Gunakan konsentrasi 50 sampai dengan 55 persen. jagung merupakan sumber energi utama bagi ternak bebek. Mudah dicerna dan pengaruhnya besar terhadap warna kuning telur.
2. Bungkil kacang kedelai
Konsentrasi yang digunakan antara 15 sampai 20 persen.
3. Tepung daging atau tepung tulang
konsentrasi antara 2 sampai 6 persen. Bahan ini penting untuk menyediakan protein kasar, kalsium, dan fosfor.
4. Tepung ikan
konsentrasi antara 3 sampai 7 persen. mudah dicerna ternak dengan sangat baik.
5. Tepung daging ayam
konsentrasi antara 2 sampai dengan 4 persen. Hindari bulu ayam yang ikut bersama tepung daging ayam karena dapat menyebabkan daya cerna berkurang.
6. Dedak padi
Gunakan konsentrasi dedak padi dalam pembuatan pakan ternak alternatif ini sebanyak 10 sampai 15 persen. anda harus bisa bedakan juga antara dedak kasar, dedak halus dengan serat kasar, dan bekatul dengan serat kasar.
7. Tepung kerang
Merupakan sumber kalsium yang tinggi bagi ternak bebek dan bagus untuk kulit telur. Konsentrasi penggunakan 6 sampai dengan 8 persen.
8. Minyak kelapa sawit
Konsentrasi penggunaan dalam pakan ternak alternatif antara 0,5 sampai 1 persen. Bahan ini tidak digunakan juga tidak apa-apa, mengingat kelemahannya yang mudah menjadi tengik.
9. Garam
Dapat merangsang pertumbuhan ternak bebek. menjaga ph ternak. pada ternak, kekurangan garam dapat menyebabkan ternak cenderung kanibal, pertumbuhan lambat, dan mempengaruhi produksi telur. penggunaan dalam pakan alternatif dengan konsentrasi antara 0,1 sampai 0,3 persen.
10. Bahan tambahan
-DCP (dicalcium Phosphate) mengandung kalsium dan fosfat. -konsentrasi penggunaan 500 gr/ton pakan ternak.
-Asam amino methione, konsentrasi penggunaan 1 – 2 kg/ton.
-Asam amino lysine, konsentrasi penggunaan 0,25 – 0,5 kg/ton
-Choline cloride, konsentrasi penggunaan 0,25 – 0,5 kg/ton
-AGP (antibiotic growth promotor), multivitamin, asam amino, mineral, dengan konsentrasi keseluruhan 2 -5 kg/ton
-Zeolit dengan konsentrasi 5 kg/ton untuk mengurangi kotoran becek pada ternak.
Semoga artikel di atas menjadi bahan pertimbangan anda dalam menentukan pakan alternatif untuk bebek anda.Semoga membawa manfaat

No comments:

Post a Comment